
Beritamerdeka.co.id – Bupati Tegal, Ischak Maulana Rohman melakukan peletakan batu pertama (groundbreaking) pembangunan Sabin Garden Kambangan sebagai tempat wisata edukasi yang bakal menghadirkan beberapa spot menarik bagi para pengunjung.
Acara seremonial groundbreaking Sabin Garden dilaksanakan bersamaan dengan kegiatan Bupati Tilik Desa yang berlangsung di Desa Kambangan, Kecamatan Lebaksiu, Kabupaten Tegal, Rabu 16 Juli 2025.
Pada kesempatan tersebut, Bupati Tegal mengapresiasi adanya wisata edukasi yang digagas oleh seorang pengusaha Tegal. Dengan nuansa edukasi, ke depan diharapkan bisa menjadi role model dalam pengelolaan tempat wisata yang nyaman dan aman.
Terpisah, Owner Sabin Garden, H Abdul Atiq, menyampaikan bahwa disamping sebagai wisata edukasi, pihaknya berniat membantu masyarakat Desa Kambangan yang menginginkan adanya Ruang Terbuka Hijau (RTH) jadi tempat wisata.
“Kita lagi bantu Pemerintah Desa Kambangan karena dari dulu baik dari Pemdes maupun masyarakat pengen RTH ini jadi tempat wisata lokal,” ujar Atiq.
Ia menjelaskan, dengan konsep wisata diharapkan bisa menjadi peluang ekonomi baru dan mendorong masyarakat untuk bisa menciptakan UMKM, sehingga roda perekonomian di Desa Kambangan bisa berjalan dengan baik.
“Atas semangat itu, kami secara pribadi membantu untuk membuatkan wisata
yang kira-kira bisa meramaikan, memberi peluang ekonomi baru, lapangan kerja, dan turunan-turunannya,” jelasnya.
Ide memberikan nama Sabin Garden, menurut Atiq karena tempat tersebut merupakan tanah bengkok (sawah) maka dalam Bahasa Jawa diartikan sebagai Sabin
“Ini karena lokasinya di tanah bengkok desa, kan istilahnya sawah, maka kita bikin nama Sabin. Pada awalnya restoran sudah jadi, namanya Restoran Sabin. Kemudian tahap keduanya kita akan membuat edukasi peternakan, edukasi pertanian, alam, dan segala macam dengan nama Sabin Garden,” terang Atiq.
Lebih lanjut Atiq menyebut, pembangunan Sabin Garden dengan luas lahan 3 hektar ini terinspirasi dari daerah Magelang dan Bali yang terdapat wisata dengan basis padi.
“Mudah-mudahan Sabin Garden di Desa Kambangan ini padi bisa jadi latar belakang. Kita sewa tanah bengkok ini setiap tahun. Termasuk perizinan juga sudah mulai berjalan, untuk proses pembangunannya sekitar 1 tahun,” ungkapnya.
Selain spot foto dengan keindahan alam yang menarik, di Sabin Garden Kambangan nantinya terdapat beberapa jenis hewan, dengan konsep mini zoo (kebun binatang skala kecil).
“Saat ini sudah ada Rusa yang kita minta dari Pemda, Kambing Morino dari Dieng, ada unggas, Kelinci, mungkin kedepan akan kita tambah dengan hewan-hewan lain. Tujuannya untuk edukasi anak-anak,” tambahnya.***