
Beritamerdeka.co.id – Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kota Tegal gelar grand final lomba wirausaha muda pemula kota tegal 2025, acara dimeriahkan penampilan tari dari Sanggar Elsando dan berlangsung di Pendopo Ki Gede Sebayu, Rabu 8 Oktober 2025.
Setelah melalui berbagai tahapan sejak Juli 2025, sebanyak 5 peserta berhasil maju ke babak final Lomba Wirausaha Muda Pemula Tahun 2025, Para pemenang mendapatkan hadiah uang pembinaan dan berbagai hadiah dari pihak sponsor.
Dalam acara grand final lomba wirausaha muda pemula kota tegal 2025 menghadirkan juri berkompeten dari akademisi, pengusaha dan praktisi serta pengusaha muda.
Pada final tersebut, setiap finalis mempresentasikan usahanya di hadapan para juri. Dari hasil penilaian juri, terpilih juara 1 diraih Briliant Dwi Rizqa dengan wirausaha finger coffee roastery, juara 2 diraih Anggita Rustianti dengan wirausaha greycookie.id, juara 3 diraih Alifiati Safira dengan wirausaha saco souvenir, juara 4 diraih Andri Prasetiosustiawan dengan wirausaha barbershop Jakwir Tampan dan juara 5 diraih Nur Isnaeni dengan wirausaha sate jamur Kita.
Kepala Disporapar Kota Tegal Dr Drs Irkar Yuswan Apendi mengatakan, lomba wirausaha muda pemula yang digagas Disporapar bertujuan untuk mendorong para pemuda-pemudi Kota Tegal untuk menjadi pengusaha yang tangguh. Hal ini dalam rangka untuk mensukseskan program penurunan angka pengangguran.
“Siapapun yang menjadi juara dan yang terbaik dari lima finalis ini diharapkan bisa memberikan motivasi kepada para generasi muda untuk menjadi wirausaha muda yang tangguh,” ucapnya.
Program kompetisi wirausaha muda ini juga mendukung program Wali Kota Tegal yakni Amazing Tegal. Dengan slogannya berani bermimpi, siap beraksi, kompak, solid, bersatu untuk rakyat, dan luar biasa.
Sehingga bagi generasi muda, Irkar berpesan jangan takut untuk berwirausaha. Berani terjun dalam dunia usaha, inovatif dan kreatif akan memberikan contoh dan motivasi bagi generasi muda lainnya.”pesan Kadisporapar Irkar panggilan akrabnya. (Zaen)
