
BeritaMerdeka.co.id – Bupati Tegal, Ischak Maulana Rohman, resmi melantik dua anggota Dewan Pengawas Perumda Air Minum (PDAM) Tirta Ayu Kabupaten Tegal, di Ruang Rapat Perumda Tirta Ayu, Rabu 12 November 2025.
Dua pejabat yang dilantik yakni Khujatul Islam dan Asihyanti, terpilih setelah melalui proses seleksi ketat oleh panitia seleksi Direktur Teknis dan Dewan Pengawas.
Turut hadir dalam acara tersebut Sekretaris Daerah Kabupaten Tegal Amir Makhmud, Asisten II Setda Joko Kurnianto, Direktur Utama Perumda Tirta Ayu Nandang Indradani, Direktur Umum Edi Sofyan, serta sejumlah pejabat terkait lainnya.
Dalam sambutannya, Bupati Ischak menegaskan pentingnya peran Dewan Pengawas sebagai kepanjangan tangan kepala daerah selaku Kuasa Pemilik Modal (KPM) dalam memastikan tata kelola perusahaan berjalan secara profesional dan akuntabel.
“Tadi baru saja saya menyerahkan SK pengangkatan dua anggota Dewan Pengawas PDAM. Sudah dilaksanakan penandatanganan pakta integritas dan kontrak kerja. Dewan Pengawas harus bisa mengawasi sekaligus memastikan PDAM berjalan profesional dan meningkatkan pelayanan,” ujar Ischak.

Bupati menekankan, PDAM harus terus berbenah dalam hal percepatan penanganan pengaduan pelanggan, peningkatan layanan, serta perluasan jangkauan distribusi air bersih.
“Pelayanan yang kurang harus diperbaiki. Kecepatan merespons pengaduan juga penting, termasuk menambah jumlah pelanggan. Tapi perlu diingat, peningkatan pelanggan harus diimbangi dengan ketersediaan debit air yang mencukupi,” tegasnya.
Ischak juga menyoroti permasalahan pasokan air bersih yang masih belum merata di sejumlah wilayah, terutama saat jam-jam sibuk penggunaan air.
“Jangan sampai pelanggan bertambah tapi pasokan airnya tidak ada. Keluhan yang sering muncul itu kan air kecil di pagi hari. Nah, hal-hal seperti ini harus jadi perhatian serius,” ungkapnya.
Lebih lanjut, Bupati mengapresiasi langkah PDAM Tirta Ayu yang telah berkolaborasi dengan Perusahaan Daerah Air Bersih (PDAB) Jawa Tengah untuk memperluas cakupan pelayanan hingga wilayah perbatasan.
“PDAM sudah bekerja sama dengan PDAB Jateng untuk mengambil sumber air dari wilayah Pemalang. Harapannya daerah perbatasan seperti Warureja, Surodadi, dan Kramat bisa mendapat suplai air lebih baik, karena kalau hanya mengandalkan dari sini belum mencukupi,” jelas Ischak.
Dengan pelantikan ini, Pemerintah Kabupaten Tegal berharap PDAM Tirta Ayu semakin profesional, transparan, dan mampu memberikan layanan air bersih yang berkualitas bagi seluruh masyarakat Kabupaten Tegal.***
