Tni Polri

Operasi Zebra Candi Polres Tegal Bagi-Bagi Helm Gratis, Pengendara Antusias Serbu Lokasi

×

Operasi Zebra Candi Polres Tegal Bagi-Bagi Helm Gratis, Pengendara Antusias Serbu Lokasi

Sebarkan artikel ini
Satlantas Polres Tegal menggelar Operasi Zebra Candi 2025 di depan Mapolres, bagikan helm gratis

BeritaMerdeka.co.id – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Tegal menggelar Operasi Zebra Candi 2025 yang dikombinasikan dengan giat simpatik pembagian helm gratis serta penempelan stiker keselamatan kepada para pengendara.

Aksi humanis yang menarik perhatian publik ini berlangsung pada Jumat, 21 November 2025, di Jl. AIP KS Tubun, depan Mapolres Tegal.

Advertisement
Scroll untuk membaca

Kegiatan dipimpin langsung oleh Kasat Lantas Polres Tegal, AKP Bharatungga Dharuning Pawuri bersama personel Satlantas. Tidak hanya melakukan pemeriksaan, petugas juga memberikan edukasi mengenai pentingnya mematuhi aturan berlalu lintas, penggunaan helm SNI, serta menjaga keselamatan saat berkendara.

AKP Bharatungga menegaskan bahwa Operasi Zebra Candi tahun ini mengutamakan pendekatan edukatif.

“Operasi Zebra tidak hanya fokus pada penegakan hukum, tetapi juga memberikan edukasi. Pembagian helm dan stiker ini menjadi pengingat bagi masyarakat untuk selalu mengutamakan keselamatan,” ujarnya.

Antusiasme masyarakat terlihat tinggi. Banyak pengendara yang berhenti untuk menerima helm maupun stiker sambil mendapatkan penjelasan mengenai keselamatan berkendara.

Salah satu pengendara, Rina (29), mengaku senang dengan kegiatan simpatik tersebut.

“Biasanya Operasi Zebra itu menegangkan, takut ditilang. Tapi ini beda, malah dikasih helm gratis. Saya jadi makin ingat pentingnya pakai helm standar,” katanya.

Warga lainnya, Rudi (35), juga memberikan apresiasi. “Kegiatan seperti ini sangat bermanfaat. Kadang-kadang kita suka lupa soal keselamatan. Dengan cara yang lebih humanis seperti ini, masyarakat jadi lebih aware,” ujarnya.

Melalui kegiatan simpatik ini, Satlantas Polres Tegal berharap dapat menekan angka pelanggaran dan kecelakaan, sekaligus mewujudkan Kamseltibcar Lantas di wilayah Kabupaten Tegal.***