Regional

Dikukuhkan Bupati Tegal, YAUMI Siap Gaspol Perkuat Aksi Sosial dan Pendidikan Umat

×

Dikukuhkan Bupati Tegal, YAUMI Siap Gaspol Perkuat Aksi Sosial dan Pendidikan Umat

Sebarkan artikel ini
Pengukuhan Pengurus YAUMI Kabupaten Tegal periode 2025-2030 (Ade W/beritamerdeka.co.id)

BeritaMerdeka.co.id – Pengurus Yayasan Amal Umat Islam (YAUMI) Kabupaten Tegal periode 2025–2030 resmi dikukuhkan oleh Bupati Tegal, Ischak Maulana Rohman, dalam sebuah prosesi khidmat yang digelar di Gedung YAUMI, Rabu 24 Desember 2025.

Pengukuhan tersebut menjadi momentum strategis untuk memperkuat peran YAUMI sebagai lembaga sosial keagamaan yang berkomitmen hadir di tengah masyarakat melalui program sosial, pendidikan, dan kemanusiaan.

Advertisement
Scroll untuk membaca

Prosesi pengukuhan dihadiri sejumlah tokoh agama, tokoh masyarakat, serta undangan dari berbagai elemen umat Islam. Acara diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an, dilanjutkan dengan prosesi pengukuhan pengurus dan sambutan-sambutan.

Dalam sambutannya, Bupati Tegal Ischak Maulana Rohman menegaskan bahwa YAUMI memiliki tanggung jawab besar sebagai wadah pengabdian umat.

Ia menilai, keberadaan YAUMI sangat strategis dalam membantu masyarakat kurang mampu sekaligus menanamkan nilai-nilai keislaman.

“YAUMI diharapkan mampu menjadi jembatan kebaikan antara para dermawan dan masyarakat yang membutuhkan, sekaligus menjadi motor penggerak kegiatan sosial dan pendidikan umat,” ujar Ischak.

Sementara itu, Ketua YAUMI Kabupaten Tegal yang baru dikukuhkan, Haron Bagas Prakosa, menyampaikan komitmennya untuk menjalankan amanah organisasi secara profesional, transparan, dan akuntabel bersama seluruh jajaran pengurus.

“Kami siap bekerja secara kolektif dan kolaboratif, mengembangkan program-program yang menyentuh langsung kebutuhan umat, mulai dari santunan sosial, pendidikan keagamaan, hingga pemberdayaan ekonomi,” ungkapnya.

Bagas menambahkan, sinergi dengan pemerintah daerah, lembaga keagamaan, serta seluruh elemen masyarakat akan menjadi kunci utama dalam mengoptimalkan peran YAUMI ke depan.

Pengukuhan pengurus ini diharapkan menjadi awal baru bagi YAUMI Kabupaten Tegal untuk semakin aktif berkontribusi dalam pembangunan sosial keagamaan, sekaligus memperkuat jaringan kerja sama lintas sektor demi kemaslahatan umat.

Acara pengukuhan ditutup dengan doa bersama sebagai wujud harapan agar seluruh pengurus yang dilantik senantiasa diberi kekuatan, keikhlasan, dan keistiqamahan dalam menjalankan amanah.***