
Beritamerdeka.co.id – GSPI dan DPC 234 SC Kota Tegal telah menyalurkan bantuan logistik kepada masyarakat terdampak bencana longsor di Banjarnegara dan Cilacap.
Rombongan GSPI bersama DPC 234 SC, membawa bantuan sumbangan dari berbagai pihak dari masyarakat Kota Tegal yang peduli korban bencana.
Generasi Sosial Peduli Indonesia (GSPI) Kota Tegal bersama dengan organisasi masyarakat (Ormas) 234 Solidaritas Community (SC) telah menyalurkan bantuan logistiknya.

Bantuan logistik berupa mie instan telah disalurkan kepada masyarakat yang terdampak bencana tanah longsor seperti di desa Pandanarum, Kecamatan Pandanarum, Kabupaten Banjarnegara dan desa Cibeiying Majenang, Kabupaten Cilacap.
Bantuan diterima dengan baik oleh Ketua BPBD Kabupaten Banjarnegara, Aji P, Sementara di Desa Cibeiying, Majenang, Kabupaten Cilacap, bantuan diserahkan dan diterimakan langsung kepada Staf Kelurahan Desa Cibeiying Majenang, Nani.
Prioritaskan Bencana yang “Tertutup”, Ketua GSPI Kota Tegal, Agil Riyanto Darmowiyoto, S.H., mengungkapkan alasan pihaknya memilih dua lokasi tersebut.

”Sumbangan kami arahkan ke Banjarnegara dan Cilacap karena di sini juga keadaannya sangat memprihatinkan. Apalagi beritanya tertutup berita bencana di Sumatera yang memang lebih parah, sehingga di dua Desa baik di Desa Pandanarum maupun Cibeiying sangat membutuhkan bantuan dan uluran tangan dari kita semua,” ujar Agil melalui pernyataan tertulisnya pada Jumat, 12 Desember 2025.
Menurut Agil, kondisi yang sangat membutuhkan dan minimnya pemberitaan menjadi pertimbangan utama bagi GSPI dan 234 SC untuk langsung memberikan bantuan.
“Apalagi itu daerah kita sendiri yaitu di Wilayah Jawa Tengah, makanya lebih kami prioritaskan di daerahnya sendiri,” tegas Agil.
Bencana Banjir Sumatera: Gelondongan Kayu Ungkap Jejak Kejahatan Kehutanan dan Kelalaian Negara
Aksi solidaritas ini menunjukkan kepedulian masyarakat Kota Tegal terhadap korban bencana di wilayah Jawa Tengah yang luput dari sorotan utama media nasional.
Menurutnya, sumber donasi berasal dari berbagai kalangan yang berhasil terkumpul berkat partisipasi aktif dari para murid dan guru SD Kraton 1, 2, dan 5 Kota Tegal, anggota 234 SC Kota Tegal, GSPI Kota Tegal, serta sumbangan dari DR (H.C.) Muhadi Setiabudi selaku owner Bus Dedy Jaya, serta masyarakat Kota Tegal dan sekitarnya.
(*/Anis Yahya)
