Regional

Peringati ke-27 Tahun, Kader PAN Kota Tegal Berbagi 2700 Makanan

×

Peringati ke-27 Tahun, Kader PAN Kota Tegal Berbagi 2700 Makanan

Sebarkan artikel ini
Banner / Baliho, Hj. Nur Fitriani, SE,Akt.,M.M dan Ketum DPP PAN Zulkifli Hasan

Beritamerdeka.co.id – Dalam rangka peringati ulang tahun ke-27, Kader di 2 DPC PAN rayakan dengan berbagi 2700 makanan, Minggu, 24 Agustus 2025.

2700 makanan tersebut dibagikan bertepatan di Hari Ulang Tahun ke-27 PAN, kepada tunawisma dipinggir jalan serta para penunggu pasien RS.

Advertisement
Scroll untuk membaca

Hj Nur Fitriani yang merupakan kader PAN dan juga anggota DPRD Kota Tegal menyampaikan kepada beritamerdeka.co.id, Senin, 25 Agustus 2025.

Pemuda Desa, Harapan dan Disafeksi terhadap Kebijakan 19 Juta Lapangan Pekerjaan

Menurutnya, dalam peringatan ulang tahunnya yang ke 27 tersebut partai berlambang Matahari Terbit itu mengusung tema PANgan TerdePAN dengan jargon ‘Teruslah menjadi Matahari yang selalu menyinari’.

“Kami lakukan tasyakuran memperingati ulang tahun yang ke 27 PAN bersama 2 DPC PAN Tegal Barat dan Tegal Timur,” ujar Ani sapaan manja Hj. Nur Fitriani, SE,Akt.,M.M Senin, 25 Agustus 2025.

Kenapa diadakannya tasyakuran memperingati ulang tahunnya di 2 DPC PAN Tegal Barat dan Tegal Timur, karena di 2 daerah kecamatan itu lantaran dirinya pernah mendulang suara sebagai daerah pemilihan (Dapil) saat berproses menjadikan dirinya sebagai anggota DPRD Kota Tegal hingga saat ini.

“Kegiatan tanyakuran dilakukan di 2 DPC yang menjadi tanggung jawabnya yaitu Tegal Timur dan Tegal Barat dan berbagi 2700 makanan kepada masyarakat tunawisma dipinggir jalan dan masyarakat yang lagi menunggu sanak keluarganya yang sedang sakit di RS,” jelas Ani.

Tentang kemungkinan perolehan suara ataupun kursi DPRD Kota Tegal pada periode depan, Ani optimis bahwa dengan kerja keras dan ikhlas serta konsisten dalam perjuangannya untuk masyarakat, PAN Kota Tegal tetap akan mendapatkan tempat di hati masyarakat Kota Tegal.

“Ya kita harus tetap optimis untuk mendapat hati di masyarakat Kota Tegal sepanjang kita bekerja keras dan konsisten dalam memperjuangkan kepentingan masyarakat,” terang Nur Fitriani.

Kepada para kader terutama konstituen yang setia memperjuangkan Partai Amanat Nasional (PAN) dirinya menghimbau untuk tetap komit dan konsisten mengikuti garis komando pimpinan partai atau Ketua Umum DPP PAN, Zulkifli Hasan.

“Momen ulang tahun ke 27 ini kita harus banyak belajar dari pengalaman yang lalu, maka tetap solid dan rapatkan barisan untuk mencapai cita-cita dengan Teruslah menjadi Matahari yang selalu menyinari,” pungkas Hj. Nur Fitriani. ***